Tanggal 16 April 2017, umat Nasrani akan memperingati hari Paskah di mana momen spesial ini sangat tepat dirayakan bersama keluarga. Tidak ingin melewatkan perayaan Paskah, Holiday Inn Jakarta Kemayoran juga ingin berbagai kebahagiaan perayaan paskah dengan menghadirkan promo “Oriental Easter Egg-Citement Buffet” di Botany Restaurant.
“Untuk menyambut Paskah, Botany Restaurant akan menghidangkan berbagai sajian makanan dengan konsep Oriental. Para tamu yang datang bisa menikmati hidangan favorit dengan konsep Buffet di Botany Restaurant, beberapa menu oriental spesial paskah yang akan dihadirkan diantarnya; Roast pig with soy sauce, Japanese boiled udon, Chicken Karage, dan Vegetable Kakiage.”, ujar Executive Sous Chef Holiday Inn Jakarta Kemayoran, Nur Deslianto.
Berbagai menu spesial Paskah bertemakan Oriental dapat Anda nikmati bersama putra-putri tercinta di Oriental Easter Egg-Citement Buffet pada hari Minggu, 16 April 2017, jam 11:30 – 14:30 WIB. Buffet spesial Paskah ini dibanderol dengan harga Rp. 238,000++ per orang dewasa.
Kehangatan dan keseruan perayaan Paskah juga dapat dirasakan oleh Putra-Putri tercinta dengan berbagai kegiatan spesial Paskah seperti menghias telur paskah serta face painting dengan tema Paskah. Untuk menambah kemeriahan perayaan Paskah, Botany Restaurant juga akan membagikan Easter goodie bag di akhir acara untuk putra-putri Anda.
Dapatkan promo spesial Paskah : setiap pembelian 2 buffet orang dewasa, 1 anak (di bawah 12 tahun) bisa makan secara cuma-suma dan diskon 50% untuk anak kedua. Khusus pemegang Kartu Kredit BCA, Botany Restaurant akan memberikan diskon 30% untuk pembelian Buffet kategori dewasa.
Botany Restaurant terletak di Lobby Level Hotel Holiday Inn Jakarta Kemayoran dengan kapasitas 150 orang. Dengan konsep interior bernuansa natural dan kontemporer, Botany Restaurant hadir untuk memberikan warna yang berbeda khususnya untuk pecinta kuliner di daerah Jakarta Utara. Untuk info, hubungi 021-2956 8800 atau email ke [email protected].